Celemek Cafe – Bahan celemek yang nyaman, tentu akan menjadi kunci dalam meningkatkan kinerja tim. Kini, penggunaan apron semakin meluas, bukan hanya cafe, barista, resto, ataupun barbershop, kini florist pun juga menggunakan alat yang bermanfaat satu ini. Tentu, bahan atau jenis celemek atau apron yang dipilih dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan disesuaikan dengan bidang yang dikerjakan.
Berikut ulasan terkait beberapa bahan apron, yang banyak dijadikan sebagai unggulan dalam pembuatan apron. Setiap jenisnya mempunyai karakter spesial masing-masing, tentu bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan tim.
Japan Twill
Jenis bahan apron yang satu ini dibuat dengan material yang mudah atau cepat menyerap air. Disamping itu, bahan yang tidak mudah kusut menjadi salah satu manfaat yang sangat diperlukan oleh para pengguna, sehingga bisa membantu menjaga tampilan selalu prima. Kelebihan lain, dari apron jenis ini ialah saat digunakan akan terasa dingin dikulit. Jadi ketika ada event outdoor, baik florist ataupun barista, bisa semakin nyaman ketika menggunakan apron.
Genuine Leather
Sejak hitznya film Filosofi Kopi, semakin menorehkan dampak positifnya. Salah satunya, ialah bermunculannya para pecinta pecinta kopi, serta menginspirasi berbagai kalangan untuk berani melangkah untuk membuka kedai kopi/coffee shop. Dengan berbagai konsep yang digunakan, setiap kedai mempunyai mangsa pasarnya sendiri. Hal tersebut juga memberikan dampak terhadap semakin akrabnya penggunaan dari celemek untuk para barista atau staff lainnya. Yang mana dalam hal ini satu bahan apron yang menjadi favorit ialah genuine leather.
Bahan yang satu ini didesain menjadi apron yang dilengkapi ornamen-ornamen yang semakin melengkapi kegunaannya. Seperti halnya penambahan loop yang bisa digunakan untuk menggantung napkin/handuk. Penambahan pengait yang bisa dilepas pasang, tentu semakin memudahkan perawatan dari apron itu sendiri. Bahan apron premium ini memang mampu memberikan kesan yang elegan dan mewah saat dikenakan.
Suede
Berkunjung ke cafe, restoran dan coffeshop yang mana para staffnya menggunakan apron berbahan Suede, tentu bisa menunjukkan kesan pertama yang terlihat mewah. Mungkin, Anda akan berfikir jika penggunaan bahan Suede, akan menjadi sangat sulit untuk dirawat. Namun tidak ada salahnya untuk menggunakan bahan apron yang satu ini, sebab kesan yang ditunjukkan penting untuk branding usaha yang Anda jalankan. Perawatan untuk apron berbahan Suede pun juga tidak sesulit yang Anda kira selama ini.
Baca Juga: Memilih Celemek yang Tepat Sesuai dengan Pekerjaan
Denim
Apron atau celemek denim, kini juga menjadi salah satu favorit. Model atau jenis apron yang cocok untuk diaplikasikan dengan bahan yang satu ini ialah full body apron, bahan yang kuat serta mudah dibersihkan, tentu saja bisa menjadi daya tarik tersendiri untuk penggunananya.
Baby Canvas
Bahan yang satu ini mungkin sudah terdengar akrab dengan dapur Anda, salah satunya ialah bahan baby canvas. Bahan apron yang satu ini ialah bahan yang biasa dipakai untuk pembuatan apron anak-anak dan juga ibu rumah tangga. Bahannya jenis ini memang sangat nyaman untuk dipakai oleh siapa saja sebab cenderung ringan.
Beberapa bahan apron tersebut diatas mempunyai keunggulan yang bisa dijadikan sebagai pertimbangan dalam memilih bahan apron/celemek. Tapi jangan lupa jika desain yang dipilih juga harus disesuaikan dengan kebutuhan, agar bisa menunjang pekerjaan dengan lebih baik lagi.
Dengan kian terbukanya peluang bisnis apron atau celemek karena makin marak penggunaannya, apakah Anda ingin atau sedang bergerak di bisnis ini? Solusinya ya Woodcrafy. Woodcrafy telah dipercaya berbagai bisnis dan berpengalaman sejak 2018 dalam memproduksi Celemek Cafe untuk 300++ bisnis FnB dan Horeca. Karena Woodcrafy melayani pesanan besar Anda secara custom sesuai dengan pesanan Anda. Baik itu custom logo, nama, serta quotes yang dicetak dengan teknik grafir dan bordir.
Woodcrafy Celemek Cafe juga selalu menggunakan bahan dengan kualitas premium yang pastinya akan menjadi produk terbaik. Tunggu apa lagi, segera maksimalkan bisnis Anda melalui supply produk celemek atau apron bersama Woodcrafy dan hubungi kami sekarang juga!